Sudah hampir 1 bulan si Crypton memakai Nano Energizer Ceramics Coating. Jarak tempuh sudah mencapai 1.000 km. Berdasarkan pengamatan kondisi sebelum dan sesudah pemakaian Nano, dapat direview sebagai berikut :
- Suara mesin berupa ketukan (prediksi suara stang seher yang oblak) masih terdengar cukup keras, tapi lebih pelan dibandingkan sebelum pemakaian. Suara muncul saat starter pertama kali pada kondisi mesin dingin atau setelah parkir beberapa lama. Suara lambat laun menghilang. Suara lebih cepat menghilang dibandingkan sebelum penambahan Nano.
- Suara kretek-kretek/klitik-klitik yang sebelumnya cukup keras, sekarang menghilang. Bisa dikatakan seratus persen menghilang. Namun belum bisa dipastikan menghilangnya suara ini karena efek Nano atau karena hal lainnya.
- Tarikan tidak bisa dibedakan dari sebelum pemakaian. Karena pada dasarnya Crypton ini tidak memiliki masalah pada tarikan.
- Konsumsi bahan bakar juga tidak bisa dibedakan.
- Perpindahan gigi lebih smooth. Sebelumnya, untuk mengurangi gigi persneleng sangat keras. Bahkan pada kondisi motor berhenti, tidak bisa dinetralkan Sekarang lebih smooth, dan seringkali gigi bisa dinetralkan pada saat motor berhenti.
- Ada efek positif dari pemakaian Nano.
- Masih ingin mengamati efek lainnya sebelum mengaplikasikan ke mobil.
Komentar
Posting Komentar